Insiden Tol IKN Bikin Heboh, Kontraktor Klaim Faktor Alam Jadi Biang Kerok

2 weeks ago 79

BONTANGPOST.ID – Insiden penurunan struktur Jalan Tol Ibu Kota Nusantara (IKN) Segmen 3A2 di Kelurahan Karang Joang, Balikpapan Utara, Kamis (8/1), mendapat penjelasan resmi dari pihak kontraktor pelaksana. Penurunan tersebut dipastikan bukan akibat kesalahan konstruksi maupun kelebihan beban kendaraan.

Pemimpin Proyek Jalan Tol IKN Segmen 3A2, Arief Indriyanto, menjelaskan bahwa kejadian itu merupakan penurunan pada struktur slab on pile, bukan kerusakan berupa patahnya badan jalan. Titik terdampak berada di STA 23 dengan panjang sekitar 82,5 meter.

Menurut Arief, faktor utama penyebab penurunan struktur adalah curah hujan ekstrem yang mengguyur wilayah Balikpapan sejak Rabu (7/1) sore hingga Kamis pagi. Kondisi tersebut memicu pergeseran timbunan lumpur di area disposal yang berdampak pada kestabilan tiang slab on pile.

“Ini murni disebabkan faktor alam yang berada di luar prediksi. Bukan karena human error maupun beban kendaraan,” tegas Arief.

Sebagai langkah mitigasi agar kerusakan tidak meluas, pihak Kerja Sama Operasi (KSO) memutuskan untuk merobohkan atau memotong bagian ruas tol yang terdampak. Tindakan ini dilakukan untuk mencegah pergeseran struktur menjalar ke segmen lainnya.

Arief juga menegaskan bahwa struktur yang mengalami penurunan bukan merupakan konstruksi baru. Pekerjaan slab on pile (SOP 1) telah selesai sejak September 2024 dan sebelumnya tidak menunjukkan indikasi gangguan struktural.

Bahkan, ruas tol tersebut telah difungsikan pada periode Natal dan Tahun Baru 2025 serta rutin dilintasi alat berat selama lebih dari satu tahun tanpa kendala berarti.

“Selama ini jalur tersebut berfungsi normal sebelum kejadian,” pungkasnya.

Insiden ini menjadi perhatian publik di tengah percepatan pembangunan infrastruktur pendukung Ibu Kota Nusantara. Pemeriksaan lanjutan serta langkah perbaikan akan dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelayakan jalan tol tersebut. (KP)

Print Friendly, PDF & Email

Read Entire Article
Batam Now| Bontang Now | | |