Jakarta, CNN Indonesia —
Alex Pastoor menampilkan kesibukan baru sebagai asisten pelatih Patrick Kluivert di Timnas Indonesia.
Pastoor tak ikut bersama Kluivert dan Denny Landzaat ke Indonesia. Saat Kluivert dan Landzaat sedang menjalani agenda kunjungan perdana ke Indonesia bertemu berbagai pihak seperti PSSI, pemain, media, dan perwakilan klub Liga 1, Pastoor memiliki kesibukan sendiri.
Dalam akun Instagram, Pastoor menunjukkan dirinya sedang berkutat dengan analisis permainan Timnas Indonesia saat menghadapi Arab Saudi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Menganalisis Arab Saudi – Indonesia,” tulis Pastoor dalam unggahan yang menampilkan gambar televisi berisi siaran pertandingan sepak bola serta pulpen dan buku.
Unggahan Pastoor mendapat respons dari fans sepak bola Indonesia yang membanjiri kolom komentar.
“Coach alex pastoor sedang memasak stategi untuk membawa timnas indonesia menuju piala dunia 2026,” tulis salah satu netizen.
“Nah ini otak permainan timnas ada di alex pastoor, raja terakhir emang datengnya belakangan,” timpal warganet lain.
Pastoor, bersama Landzaat, merupakan pelatih yang sudah dipastikan bakal menjadi asisten Kluivert. Selain dua orang tersebut akan ada beberapa pelatih lagi yang akan mendukung Kluivert seperti asisten pelatih khusus fisik, analis video dan asisten pelatih khusus penjaga gawang.
Selain itu akan ada pula dua pelatih asal Indonesia yang akan berada di balik layar bersama Kluivert, Landzaat, dan Pastoor.
Deretan pelatih tersebut akan mendampingi Timnas Indonesia menghadapi agenda pertandingan, termasuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga yang akan berlangsung Maret dan Juni 2025.
(nva/nva)