Bisnis.com, JAKARTA – Laga Vietnam vs Indonesia akan digelar dalam lanjutan Piala AFF 2024. Prediksi skor mengunggulkan Timnas Indonesia menahan imbang Vietnam.
Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam matchday ketiga Grup B Piala AFF 2024 di Viet Tri Stadium, Minggu, (15/12/2024) malam.
Jelang laga ini, Timnas Indonesia menduduki posisi puncak klasemen Grup B Piala AFF 2024 dengan 4 poin.
Garuda menang tipis 1-0 di markas Myanmar, sebelum ditahan imbang 3-3 oleh Laos di Stadion Manahan.
Meski memuncaki klasemen, Timnas Indonesia bisa digusur Vietnam yang baru memainkan 1 laga di Piala AFF 2024.
The Golden Stars memetik kemenangan 4-1 di kandang Laos, lalu belum bermain pada matchday kedua.
Situasi ini membuat Vietnam punya kondisi yang lebih bugar lantaran menjalani waktu istirahat yang cukup panjang.
Sedangkan Indonesia harus bergulat dengan kebugaran pemain setelah harus menghadapi pertandingan tiap 3 hari sekali.
Seperti diketahui pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong membawa pemain-pemain muda untuk turun di Piala AFF 2024.
Berkaca dari hasil buruk kontra Laos, Timnas Indonesia kali ini dinilai belum cukup matang jika dibandingkan dengan skuad yang tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Oleh karena itu Timnas Indonesia tak menargetkan kemenangan di markas Vietnam mengingat perbedaan kelas di antara kedua tim.
“Target kita lawan Vietnam, seri sudah luar biasa,” kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Sepanjang 2024 Timnas Indonesia telah 3 kali menghadapi Vietnam dan semuanya berhasil dimenangi tanpa kebobolan.
Laga malam ini akan menjadi penentuan apakah rekor tersebut akan bertahan atau justru pecah di Stadion Viet Tri.
Prediksi Susunan Pemain Vietnam dan Indonesia
Vietnam (3-4-3): Nguyen Dinh Trieu; Bui Tien Dung, Nguyen Thanh Chung, Do Duy Manh; Khuat Van Khang, Doan Ngoc Tan, Nguyen Hoang Duc, Truong Tien Anh; Bui Vi Hao, Nguyen Tien Linh, Nguyen Hai Long.
Pelatih: Kim Sang-Sik
Indonesia (3-5-2): Cahya Supriadi; Muhammad Ferrari, Kadek Arel, Donny Tri Pamungkas; Asnawi Mangkualam, Arkhan Fikri, Robi Darwis, Rayhan Hannan, Pratama Arhan; Rafael Struick, Ronaldo Kwateh.
Pelatih: Shin Tae-yong
Head to Head Vietnam vs Indonesia
- 26/3/2024: Vietnam 0-3 Indonesia
- 21/3/2024: Indonesia 1-0 Vietnam
- 19/1/2024: Vietnam 0-1 Indonesia
- 9/1/2023: Vietnam 2-0 Indonesia
- 6/1/2023: Indonesia 0-0 Vietnam
Prediksi Skor Vietnam vs Indonesia
Dengan melihat skuad yang ada, Timnas Indonesia agaknya berat untuk memetik kemenangan di markas Vietnam. Namun, Tim Garuda berpeluang menahan imbang Vietnam jika menunjukkan performa terbaik.
Prediksi:
- Vietnam 1-1 Indonesia
- Vietnam 2-2 Indonesia
- Vietnam 1-2 Indonesia